21 April 2013

AC Mobil Dingin Belum Tentu Sehat

Jangan pernah berpikir bahwa AC mobil dingin pasti sehat. Tidak selamanya demikian. “Justru sebaliknya AC sehat pasti dingin,” kata Yoffi Oviandri, Technical Service Department Manager PT Denso Sales Indonesia (DSI). “Kotoran atau debu yang menempel di kisi-kisi evaporator (penyerap panas di udara dan mengubahnya menjadi udara dingin), misalnya, harus dibersihkan.”

Dia pun menyarankan agar setiap pagi pemilik mobil membuka jendela-jendela di pagi hari. “Nyalakan mesin,  AC hingga tingkat blower tertinggi, serta buka kaca-kaca jendela. Durasinya sekitar 5 menit.”

“Jangan merokok di dalam mobil ketika AC sedang dinyalakan,” larangnya. Jangan biasakan pula membuka jendela-jendela saat AC hidup.”

“Jika ada air menetes dari kisi-kisi (ventilasi) dan selang AC di dalam mobil Anda, jangan ragu untuk menuju bengkel AC.”

DSI sendiri menawarkan  4 program yang dimulai dari Fresh, Xpress, Fresh hingga Basic. Ketika perawatan telah mencapai Basic, maka 3 bulan kemudian kembali ke Fresh. Program-program ini dilaksanakan di bengkel-bengkel resmi Denso.

AC Denso digunakan di semua mobil Toyota, Daihatsu dan Suzuki APV. Jadi silakan bawa mobil Anda ke bengkel-bengkel resmi AC Denso.

18 April 2013

Dua Sepeda Motor Hangus Dilahap Si Jago Merah

Pekanbaru - Kebakaran Kembali terjadi di Pekanbaru. Dalam satu hari ini sudah terjadi dua insiden kebakaran ditempat yang berbeda. Sebelumnya pagi sekitar pukul 11.00 wib Si Jago Merah membakar Ruko lantai 3 milik PT Golden Riau Jaya. Insiden kebakaran kembali terjadi,di hari yang sama tepatnya terjadi sekitar pukul 14.00 wib siang yang terjadi di Jalan Pemuda tepatnya disamping Gang Kurnia Pekanbaru.

Kebakaran yang kali ini terjadi menghanguskan bengkel milik warga yang sudah hampir 2 tahun ditinggal pemiliknya, namun yang ada hanya barang-barang rongsokan seperti 2 unit Genset yang sudah ringsek 1 unit bangkai mobil dan barang-barang rongsokan.

Namun dalam kebakaran ini 2 Sepeda Motor jenis Revo dan Satria fu milik buruh Ali dan Bobi yang biasa diparkir di bengkel tersebut Hangus dilalap sijago merah. Ali pemilik Sepeda Motor Revo kepada R24.com mengatakan "saya pekerja bangunan di depan bengkel ini, seperti biasa saya memarkirkan Sepeda Motor saya disini. Saat kebakaran sungguh saya tidak tahu, saya baru mengetahui warga berteriak, saya kaget dan berusaha ingin menyelamatkan motor saya namun terlambat Sepeda Motor saya sudah dalam keadaan terbakar" ujar Ali sambil menangis.

Kronologinya, saat itu warga kaget ada asap tebal, dalam hitungan detik api mulai membesar, untung saja bengkel tersebut jauh beberapa meter dari Rumah warga. Sebagian warga kaget api sudah membakar sebagian barang-barang rongsokan tersebut. Sempat terjadi dua ledakan, diperkirakan ledakan berasal dari 2 unit Sepeda Motor milik Ali dan Bobi.

Kapolsek Payung Sekaki AKP Dedy Herman melalui Iptu Bili Gustianok Barman Kepada R24.com mengatakan sekitar pukul 14.00 wib api baru diketahui warga, sebelumnya petugas Polsek sudah berkordinasi dengan pihak pemadam kebakaran dan langsung menuju ke TKP. Belum diketahui penyebab kebakaran namun pihak Kapolsek akan menyelidiki penyebab kebakaran tersebut" Pungkas Bili.

Dalam awal Bulan ini sudah terjadi 4 kali kebakaran. Kebakaran pertama terjadi di Jalan Rajawali, Kebakaran kedua Jalan Sukma dan ketiga kebakaran di Jalan Tuanku Tambusai dan Di Jalan Pemuda. Apa faktor terjadi kebakaran tersebut belum diketahui namun sudah di prediksi masyarakat diduga kebakaran terjadi karena arus pendek, (Ina).

Sumber : www.riau24.com

Membuat Ban Mengkilap, Hitam dan Tampak Baru

Jika anda adalah tipe orang yang merasa harus perfect terhadap segala sesuatu, pastinya anda juga tidak akan melewatkan kendaraan kesayangan anda baik roda dua maupun roda empat untuk dapat tampil sempurna.

Kebiasaan seseorang dalam merawat kendaraan, mereka hanya mengacu pada mesin dan body saja, sementara itu sering melewatkan satu hal yaitu penampilan ban yang menjadi penopang terpenting sebuah kendaraan.

Untuk membuat ban kendaraan yang anda pakai sehari - hari terlihat lebih bersih, hitam mengkilap dan seolah tampak baru, cobalah ide alternatif yang menarik berikut ini:

1. Cuci bersih semua sisi dan body kendaraan anda, pastikan anda tidak melewatkan pada bagian ban.

2. Biarkan kendaraan hingga mengering.

3. Siapkan ember, isi dengan minuman soda coca - cola, kemudian lap ban dengan kain yang sudah dibasahi dengan air coca - cola.

Bagaimana, mudah bukan? Penasaran pengin tahu nanti hasilnya jadi kayak apa? Coba aja langsung, dijamin istimewa.


15 April 2013

Kaca Film Mobil Anti Peluru


Rasa aman semakin hari semakin mahal. Hampir setiap hari warga kota-kota besar, seperti Jakarta, Surabaya, Medan, Makassar, serta kota-kota besar lainnya, selalu disuguhkan berita-berita kejahatan. Tak jarang, sekelompok penjahat digambarkan nekat memecahkan kaca mobil atau bahkan langsung menembak dengan senjata api di tengah keramaian lalu lintas demi mencapai target tertentu.

Mencermati tindak kejahatan yang semakin marak, ditambah lagi gejala paranoid, kaca film antipeluru tampaknya menjadi kebutuhan mendesak bagi kalangan eksekutif. Kaca film mobil itu sedemikian canggih pembuatannya sehingga mampu menahan peluru, kapak, balok kayu, ataupun besi.

Paling tidak, kaca film Inovata produksi Amerika Serikat (AS) diam- diam kini mulai beredar di pasaran Indonesia. Dari sisi fungsi, kaca film itu bukan hanya mengandalkan kenyamanan para penggunanya, tetapi juga mampu memberikan rasa aman.

Sebab, fungsinya melindungi dari benturan pada kaca akibat batu kerikil atau benda-benda lainnya dan mencegah luka serius pada kecelakaan. Juga, mencegah perampokan dan pencurian di kendaraan, rumah atau kantor, serangan teroris dan bom api (molotov), badai atau angin kencang.

Dari hasil pemeriksaan laboratorium, terbukti bahwa kaca film Inovata yang memiliki ketebalan 7 milimeter dapat meredam musibah semacam itu. Sebab, ketika ada orang jahat menggedor kaca dengan menggunakan balok kayu, bom, atau menembakkan pistol ke arah kaca mobil atau rumah, kaca film itu dapat dapat menahan tekanan yang begitu kuat.

Berdasarkan data laboratorium di AS, kaca film ini telah diakui sesuai dengan standar Osha Toxicology and Regulatory Compliance, The Department of Energy (DOE), American Society for Testing Materials (ASTM), American Society Standards Institute (ANSI), dan American Society of Metallurgists, Chemists, and Laminators (Aimcal).Kaca film Inovata diklaim sebagai salah satu kaca film pengaman yang sekaligus juga penahan sinar matahari terbaik saat ini. Tentu, kecanggihan itu diakui untuk saat ini pula.

Yamaha Jupiter Z1 Rajai Race Indoprix Kenjeran 2013


Setelah membuktikan menjadi penoreh dobel pole possition pada kejuaraan balap underbone indoprix 2013 seri ke dua kenjeran kemarin … Hari ini sigit PD yang menggunakan Yamaha Jupiter Z1 menyempurnakannya dengan raihan dobel Podium 1 Pada Race Pertama di dua kelas berbeda IP1 dan IP2.

Pada Race 1, Di kelas 125 cc boleh dibilang Yamaha menyapu bersih podium. Sigit PD podium 1 dengan Jupiter Z1 injeksi, namun bukan hanya jupiter Z1 injeksi yang berkibar … Kilikan jupiter Z karbu yang di geber Fitriansyah kete juga bisa berbicara banyak dan kompetitif dengan hasil tuning komputer portable YZ FI tunner. Tempat kedua berhasil di ambil Fitriansyah Kete.

Di race pertama kelas 110 cc Sigit PD yang race dari posisi pertama berhasil Podium 1. .. Menariknya di sirkuit Kenjeran ini pada kelas 110 cc bukan hanya pembalap Yamaha yang mendominasi podium dua dan tiga ditempati dua pembalap Honda gerry salim dan pembalap yang cukup ngotot di Race seri 1 sentul yakni wahyu widodo … Gimana di Race 2?

Race 2 juga menjadi ajang sigit pede untuk membuktikan diri sebagai rajanya sirkut kenjeran surabaya . . . di race kedua yang berlangsung sore hari baik di IP1 125 cc dan IP2 110 cc Sigit PD yang menggunakan Jupiter Z1 dengan mesin semi prototipe hasil pengenmbangan divisi motorsport YIMM dan Yamaha Jepang (plus bagian dari YFR) tampil dipodium tertinggi  . . . 4 kali podium 1 dalam 4 race berbeda, sunggu sebuah prestasi yang patut diapresiasi tentunya.



Race 1 IP1 125 cc, Kenjeran
1.Sigit PD (Yamaha) 20:04.675 – Jupiter Z1
2.Fitriansyah Kete (Yamaha) gap 1.650 dengan sigit
3.Reynaldo C Ratukore (Yamaha) gap 2.477 dengan sigit -

Race 2 IP1
1.Sigit PD (Yamaha Yamalube TDR FDR NHK Yonk Jaya) 19 menit 55.723 detik
2.Anggi Permana Putra (Yamaha Yamalube FDR KYT Trijaya) 19 menit 57.910 detik
3.Hendriansyah (Yamaha Nissin HRVRT BGM-HBM KYT Yamalube) 19 menit 58.234 detik

Total Poin IP1
1.Sigit PD (Yamaha Yamalube TDR FDR NHK Yonk Jaya) 50 poin
2.Anggi Permana Putra (Yamaha Yamalube FDR KYT Trijaya) 30 poin
3.Hendriansyah (Yamaha Nissin HRVRT BGM-HBM KYT Yamalube) 29 poin
4.Reynaldo C Ratukore (Yamaha Yamalube Nissin SMF KYT TJM) 26 poin
5.Sudarmono (Yamaha Yamalube FDR KYT Trijaya) 22 poin

hasil race 1 IP2 110 cc :
1.Sigit PD (Yamaha) 20:10.536
2.Gerry Salim (Honda) gap 2.127 detik dengan sigit
3.Wahyu Widodo (Honda) gap 3.259 detik dengan sigit

Race 2 IP2
1.Sigit PD (Yamaha Yamalube TDR FDR NHK Yonk Jaya) 19 menit 59.449 detik
2.Fitriansyah Kete (Yamaha Yamalube Nissin SMF KYT TJM) 20 menit 00.617 detik
3.Sudarmono (Yamaha Yamalube FDR KYT Trijaya) 20 menit 01.261 detik

Total Poin IP2
1.Sigit PD (Yamaha Yamalube TDR FDR NHK Yonk Jaya) 50 poin
2.Gerry Salim (Honda) 33 poin
3.Sudarmono (Yamaha Yamalube FDR KYT Trijaya) 29 poin
4.Reynaldo C Ratukore (Yamaha Yamalube Nissin SMF KYT TJM) 22 poin
5. Fitriansyah Kete (Yamaha Yamalube Nissin SMF KYT TJM) 20 poin

12 April 2013

Yamaha Siapkan Motor Murah Rp 9,8 Juta


Surajpur - Produsen motor Yamaha membangun pusat riset dan pengembangan baru di India guna membuat motor murah berharga Rp 9,8 jutaan. Motor ini selain akan dipasarkan di India, nantinya juga akan diekspor ke berbagai negara, termasuk Indonesia.

Yamaha Motor Research and Development India (YMRI) membangun pusat riset terbaru di Surajpur, Uttar Pradesh untuk mengembangkan motor berharga 30.000 rupee atau sekitar Rp 9,8 jutaan saja.

Motor murah Yamaha tersebut menurut motorbeam nantinya akan menggendong mesin 110 cc. Diperkirakan motor ini akan menjadi lawan bagi Honda Dream Yuga dan Suzuki Hayate.

Dikabarkan nantinya Yamaha juga akan mengekspor mesin ke Indonesia dan beberapa negara Asia lain. Pusat riset di India ini sendiri merupakan pusat riset Yamaha ke lima di seluruh dunia setelah Italia, Thailand, Taiwan dan China.

Kabar motor murah ini sudah beredar di internet sejak tahun 2012 lalu. Selain motor murah anyar, Yamaha juga akan melakukan pengembangan skutik murah, Yamaha akan mengembangkannya di Chennai yang akan beroperasi di 2015.

Di India sendiri Yamaha tahun lalu berhasil melepas 350 ribu motor. Untuk tahun ini, 500 ribu motor ditargetkan akan dijual dengan target 1 juta motor di 2015.

07 April 2013

Pembakar Mobil Di Hotel Grand Zuri Pekanbaru Diciduk Polisi

Pekanbaru - Sat Reskrim Polresta Pekanbaru berhasil menangkap tiga pemuda yang diduga melakukan pembakaran mobil mewah merk Range Rover Evoc yang di perkirakan senilai Milyar Rupiah milik Ketua IMI Riau Agung Nugroho, yang terparkir di Hotel Grand Zuri, Jalan Teuku Umar, Pekanbaru.

Ketiga pelaku ini, diciduk di tiga tempat terpisah dengan waktu yang berbeda. Tersangka Ag (21) diciduk di Jalan Sultan Syarief Kasim, NL (23), di Jalan Sembilang, Rumbai dan FA (29) di Jalan Hangtuah. FA dibekuk Kamis (28/03), sementara Ag dan NL ditangkap tiga hari berselang.

Kapolresta Pekanbaru, Kombes Pol Drs R Adang Ginanjar didampingi Kasat Reskrim, Kompol Arief Fajar Satria SH SIK MH saat melakukan ekspose penangkapan ketiga pelaku menuturkan, ketiga orang pelaku ini melakukan pembakaran mobil, atas dasar suruhan orang yang dendam dengan keberhasilan Agung Nugroho.

''Motifnya dendam, karena korban sudah kaya. Mereka ini, dibayar untuk melakukan pekerjaan. Dan dari pengakuan dari 3 pelaku ini, mereka di upah dengan bayaran sebesar Rp 5 juta, ''Kata Adang, kepada riau24.com,   Sabtu (5/4/2013)

Namun, Adang belum mau mengungkap siapa dalang yang mengorder pembakaran mobil mewah milik ketua IMI Riau ini. Saat ditanya, Kapolresta Pekanbaru hanya mengatakan bahwa identitas otak pelaku pengorder sudah dikantongi.

''Sabar, dalam satu pekan ini, otak pelakunya akan kita tangkap,'' Ujar Adang  

Singkat cerita, Kapolresta Pekanbaru menjelaskan awal mula kejadian pembakaran mobil ini berawal pada saat 3 tersangka ini bertemu dengan pengorder Minggu (17/03) disebuah tempat disekitar Pekanbaru.

Lalu, setelah menerima perintah untuk melakukan pekerjaan untuk membakar mobil, ketiga tersangka ini kemudian menyusun rencana.

''Mereka berkumpul ditempat kos-kosan salah satu pelaku Rabu (20/03), untuk mengatur sebuah rencana, ''Tegas Adang.

Kemudian, Kamis (21/03) siang, rencana eksekusi pun dilaksanakan. Tersangka ini mengawali niatnya dengan membeli 1,5 liter bensin, dengan menggunakan botol bekas air mineral.

''Pelaku inisial NL yang pergi membeli bensin. Kemudian, bensin ini dicampur dengan minyak tanah. Campuran bensin dan minyak tanah ini lalu dimasukkan ke dalam plastik. Plastik ini dibeli dari salah satu toko Aquarium di Pekanbaru,'' Imbuh Adang.

Setelah semua persiapan selesai, Para pelaku mengawali niatnya untuk membakar mobil dengan mengintai dan membuntuti Agung Nugroho.

"Pelaku yang ditugaskan untuk melakukan pengintaian adalah AG dan S (DPO). Kedua pelaku ini, bekerja secara bergantian," Jelas Adang.

Sewaktu Agung Nugroho masuk ke halaman Hotel Grand Zuri, Jalan Teuku Umar, Pekanbaru, Pelaku berinisial NL dan FA datang dengan menggunakan sepeda motor Honda Vario warna hitam putih BM 3956 NL setelah dikabarkan dua pelaku yang telah melakukan pengintaian ini

"Melihat situasi hotel sepi serta satpam tidak berada ditempat, mereka (pelaku,red) melancarkan aksinya dengan membakar mobil tersebut secara leluasa," Tandas Adang.

Sumber : www.riau24.com

Google dan Toyota Uji Coba Mobil Tanpa Pengendara


Untuk pertama kalinya raksasa pencari situs internet, Google mendemonstrasikan kendaraan yang melaju tanpa supir. Sistem berkendara otomatis tersebut ditanamkan pada unit Toyota Prius.

Sebelumnya, raksasa di bisnis internet ini telah membenarkan keberadaan Toyota Prius yang dijadikannya otomatis. Sistem tersebut sempat ditunjukkan beberapa waktu lalu, pada sebuah konferensi di Long Beach, California, Amerika Serikat.

Kepala Teknisi Software Google Sebastian Thurn mengatakan, saat pengemudi menentukan tujuan, mobil akan mengalkulasi rute dan menyetir dengan sendirinya. Mobil ini menggunakan 'laser range finder' dan kamera video untuk mendeteksi lalu lintas, serta merinci peta untuk menemukan jalan dari satu titik ke titik lainnya.


Tahun lalu, Google sempat menghadapi kontroversi dengan beberapa pihak setelah memperlihatkan stafnya yang sedang menguji coba mobil tanpa supir tersebut di sekitar jalan California. Ketika tes uji coba tersebut, Google berhasil membukukan jarak tempuh 225,3 ribu kilometer melalui mobil kendali otomatis.


Toyota Prius otomatis itu menempuh perjalanan dari markas Google di Mountain View, Northern California, ke Pacific Coast Highway yang terkenal dengan pemandangan indah menuju Santa Monica. Mobil ini juga dikendarai sepanjang jembatan Golden Gate, dan turun ke jalan Lombar di San Francisco, salah satu jalanan tercuram dan paling menikung di negara itu.


Para peneliti mengklaim, teknologi kecerdasan buatan Google itu pada akhirnya bisa mengurangi setengah dari 1,2 juta nyawa yang meninggal setiap tahunnya, akibat tabrakan di seluruh dunia.
"Tujuan kami adalah untuk mencegah kecelakaan lalu lintas, menyisakan lebih banyak waktu bagi orang-orang dan mengurangi emisi karbon dengan mengubah penggunaan mobil secara fundamental," kata Thrun, peneliti yang bertanggung jawab dalam proyek itu.

Lebih lanjut, pria berusia 43 tahun itu menjelaskan, "Mobil-mobil kita tidak membahayakan pengendara lain," tambahnya.
Batas kecepatan untuk setiap jalan dimasukkan ke dalam database. Sejauh ini, menurut Google, perjalanan itu bebas dari kecelakaan. Satu-satunya insiden yang terjadi, Prius tanpa pilot itu sempat ditabrak dari belakang oleh mobil yang dikemudikan manusia.

Dalam tes uji tersebut, beberapa staff dari Google berada di dalam mobil untuk mengawasi jikalau mobil ini hilang kendali. "Keselamatan menjadi prioritas utama kami dalam proyek ini. Mobil kami tidak pernah tak berawak. Kami selalu memiliki pengendara yang terlatih keselamatannya di belakang kemudi yang dapat mengambil alih dengan mudah. Kami juga memiliki operator piranti lunak terlatih di kursi penumpang untuk memantau kendali," lanjut Thrun.


"Setiap tes dimulai dengan menugaskan sopir di dalam mobil yang dikendarai secara konvensional untuk memetakan rute dan kondisi jalan. Dengan pemetaan fitur seperti penanda jalur dan tanda-tanda lalu lintas, perangkat lunak di dalam mobil menjadi akrab dengan lingkungan dan karakteristik untuk selanjutnya," pungkasnya.

02 April 2013

Takut di tilang , banyak pengendara lolos dari pantauan

Pekanbaru - Untuk mengatasi tindakan kriminal di jalan raya dan premanisme, Satuan Unit Lantas Polsek Sukajadi dengan jumlah personil sekitar 15 Personil menggelar Operasi Rutin yang di Pimpin oleh AKP Salman Masri Selasa, (2/4/13) pukul 08.00-09.30 Wib, di Jalan Rajawali simpang jalan Ababil atau tepatnya di depan Rumah Makan Rajawali 2000 Pekanbaru.

Menurut AKP Masri kepada R24 mengatakan, "Razia ini rutin setiap hari dilakukan dilokasi yang sama. hari ini kita dapati lebih kurang 30 kendaraan yang tidak melengkapi surat-surat kendaraannya. Jumlah ini sudah berkurang dari sebelumnya" ujar Masri.

Sementara dalam pantauan R24,  pada saat Operasi Rutin yang di gelar tersebut di atas. Banyak kendaraan yang lolos dari razia, karena beberapa meter dari lokasi razia mereka memutar arah kendaraannya dikarenakan takut di tilang.

Sumber : www.riau24.com

28 Maret 2013

Tips Merawat Wiper Mobil

Memasuki musim hujan, ada baiknya anda mengecek atau memeriksa kondisi  wiper mobil kesayangan anda. Pasalnya wiper yang berfungsi dengan baik sangat membantu saat berkendara di kala hujan turun lebat.
 
Wiper atau alat penyapu air hujan pada kaca mobil berfungsi membantu pengendara mobil ketika sedang berkendara  dalam kondisi hujan. Wiper yang tidak terawat dengan baik akan mengganggu konsentrasi pengemudi.

Air hujan yang menguyur kaca mobil akan mempengaruhi jarak padang pengemudi. Kecelakaan sering kali terjadi di musim hujan salah satunya disebabkan akibat pengemudi malas memeriksa wiper.

“Merawat wiper bisa dilakukan sendiri tanpa harus datang ke bengkel resmi.” ujar Andi Candra, Service Manager Suzuki Mobil Fatmawati.

Memeriksa wiper mobil hanya dibutuhkan waktu 5 menit. Ini bisa dilakukan kapan  dan dimana saja. Berikut tips memeriksa dan merawat wiper :

Periksalah karet wiper dengan teliti, bila karet telah getas atau retak sebaiknya  diganti. Merawat karet wiper agar tidak cepat getas, jangan pernah membersihkan dan mengelap pinggiran karet. Karena pada pinggiran karet terdapat lapisan kimia (Graphite) yang berfungsi untuk menjaga elastis karet. Cukup mengelap ujung karet wiper dengan  lap chamois (kanebo) basah.

Pasanglah stand untuk menyanggah saat wiper tidak digunakan, sehingga karet tidak menempel dengan kaca mobil. Kotoran maupun debu tidak menempel pada ujung karet. Jadi anda tidak perlu mengangkat wiper saat mobil parkir bahkan saat sedang mengemudi. Stand wiper dapat anda beli di toko asesoris mobil dengan kisaran harga  Rp 50 ribu.

Periksa poros engkol wiper. Semprotkan cairan 4wd untuk melancarkan pergerakan naik turun wiper saat digunakan.

Untuk air wiper jangan menggunakan produk after market yang banyak dijual. Pasalnya terdapat kandungan asam yang akan mengendap dalam tangki air wiper, hal ini dapat menyumbat kelancaran penyemprotan air wiper. Gunakanlah air yang dicampur sampo. Selain murah, sampo mudah didapatkan.

Perhatikan juga arah semprotan air wiper. Pastikan arah semprotan air jatuh  pada bagian yang tersapu wiper. Jika semprotan macet, gunakan jarum pentul atau peniti untuk melancarkan dan menyetel arah semprotan air.

21 Maret 2013

Modifikasi Yamaha Byson

Halo pecinta otomotif indonesia.. Inilah gambar modifikasi Yamaha Byson super keren, ekstrim dan unik terbaru 2013. Bagi anda para penggila modifikasi motor sport khususnya Yamaha Bison, disini bisa anda lihat contoh-contoh hasil modif dengan berbagai style (model) yang unik & khas dengan jiwa anak muda dan mungkin ini bisa dijadikan sebagai inspirasi / ide dalam memodifikasi motor Byson 2013 anda.

 Cara modifikasi New Byson tergolong sangat mudah karena salah satu motor sport andalan Yamaha ini memiliki desain body yang dinamis & futuristik serta didukung pula dengan teknologi terkini super canggih ala motor balap dunia, sehingga membuat hasil variasi Bison menjadi primadona kawula muda.

Di bawah ini adalah contoh gambar atau foto modifikasi motor Byson yang kren abis, agresif, gagah dan garang banget dengan berbagai macam konsep khas jiwa 'lelaki', seperti gaya street-fighter, ekstrem dan lain-lain.

Semoga bermanfaat dan bisa memberikan inspirasi dalam mendesain ulang tampilan motor 'jantan' anda.

  Tampilan Standar Yamaha Byson






Hasil Modifikasi Yamaha Byson













18 Maret 2013

Modifikasi Suzuki SATRIA F150

Inilah gambar modifikasi Suzuki SATRIA F150 super keren terbaru 2013. Bagi anda para penggila modifikasi motor Hyper Underbone ini, disini bisa anda lihat contoh-contoh foto hasil modif dengan berbagai gaya (style) yang khas banget dengan jiwa anak muda dan mungkin ini bisa dijadikan sebagai inspirasi / ide dalam memodifikasi motor Satria FU anda.

Cara modifikasi Satria F150 tergolong sangat mudah karena motor bebek dengan performa mesin dan fitur canggih andalan Suzuki ini memiliki desain body yang sporty serta didukung pula dengan teknologi moge suzuki, bermesin Twin Cam atau DOHC, 4-valve, 4-stroke, 150cc, dilengkapi air-cooled/sacs (suzuki advanced cooling system) didukung transmisi 6-percepatan yang responsif, serta berbagai pembaruan membuatnya tampil semakin garang.

Di bawah ini adalah contoh gambar atau foto modifikasi motor Satria FU 150 yang unik & kren abis dengan berbagai macam konsep khas jiwa kawula muda.

Semoga bermanfaat dan bisa memberikan inspirasi dalam mendesain ulang tampilan motor 'hyperunderbone' anda.


 Tampilan Standard Suzuki Satria F150 Terbaru 2013



Satria Black Fire



Modifikasi Satria F 150 terbaru 2013